CIBINONG - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor, membentuk Tim Gerak Cepat Satpol-PP atau TigerCepol untuk memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat.

"Jadi TigerCepol ini adalah upaya kami untuk menjaga ketertiban di lingkungan masyarakat, termasuk membantu masyarakat yang membutuhkan," kata Bupati Ade Yasin usai melaunching TigerCepol di Lapangan Tegar Beriman, Cibinong, Kabupaten Bogor, Selasa (14/9/2021).

Melalui TigerCepol, Pemkab Bogor juga berupaya menjangkau informasi atau kejadian yang terjadi di lingkungan masyarakat.

Menurut Ade Yasin, kecepatan Informasi tersebut sangat penting agar pemerintah bisa langsung merespon ketika ada masyarakat yang tengah mengalami sesuatu yang urgent.

"Apalagi di masa Pandemi Covid-19 seperti saat ini, kita butuh percepatan informasi maupun gerakan-gerakan petugas yang memang cepat merespon. Kita bisa tahu apa yang diperlukan oleh masyarakat agar bisa segera ditangani," jelas Ade Yasin.

Namun begitu, Ade Yasin mengingatkan kepada para petugas di Satpol-PP Kabupaten Bogor untuk tidak arogan dalam menjaga ketertiban di masyarakat.

Menurutnya, arogansi aparat tersebut adalah wujud tidak baiknya sikap yang ditunjukkan. "Sekarang yang dibutuhkan masyarakat itu adalah Satpol-PP yang humanis, yang baik kepada masyarakat tapi tetap tegas terhadap aturan," kata Ade Yasin.

Dia pun berharap TigerCepol yang merupakan perwujudan dari tim Gerak Cepat (Gercep) Kabupaten Bogor ini, mampu menunjukkan kinerja yang inovatif dan penuh tanggung jawab.

"Melalui TigerCepol ini, kami harapkan mampu menjawab menjawab tantangan besar Satpol-PP di masa depan untuk menjadu institusi yang inovatif, bergerak lebih cepat dan profesional dalam mengayomi dan menjaga ketertiban masyarakat," tandas Ade Yasin.=MAM